Tuesday, May 27, 2014

Perlunya Merotasi Ban Honda Odyssey RA secara Berkala

Kembali tentang ban, setelah sebelumnya membahas tentang mengenali karakteristik ban untuk Honda Odyssey, tekanan ban yang disarankan, dan pentingnya spooring dan balancing, kali ini akan membahas tentang perlunya secara berkala merotasi ban pada Honda Odyssey anda.

Ban dengan penanda arah/rotasi (directional)

Merotasi ban penting untuk meningkatkan umur ban agar dapat digunakan lebih lama. Honda menyarankan rotasi ban dilakukan setiap 10.000 km. Sedangkan pola rotasinya bisa mengikuti skema berikut:

Skema rotasi untuk ban tanpa penanda arah (kiri) dan ban dengan penanda arah (kanan)

Bila ban anda memiliki tanda arah rotasi (directional), artinya ban ini dirancang untuk satu arah, maka skema yang diikuti untuk rotasi ban adalah skema yang sebelah kanan atau hanya menukar ban depan ke belakang dan sebaliknya tanpa menyilang kanan dan kiri (LF >< LR, RF >< RR).

Sedangkan untuk ban tanpa penanda arah, dapat mengikuti skema sebelah kiri (LF>LR, LR>RF, RF>RR, RR>LF).

Bila mengganti ban pilihlah ban dengan ukuran, load range, rate kecepatan, tekanan yang sama seperti yang tercantum pada pinggiran ban. Disarankan juga, bila mengganti ban gantilah keempat ban pada waktu yang bersamaan, bila tidak memungkinkan, gantilah dua ban depan atau belakang secara berpasangan. Mengganti hanya satu ban, apalagi dengan ukuran yang berbeda, dapat mempengaruhi handling Honda Odyssey anda.

2 comments:

  1. Komunitas odyssey di lampung ada gk iya om?

    ReplyDelete
  2. Coba aja langsung meluncur ke komunitas ODC di FB. Sampai per Juni 2014 anggota HORAI baru 116 orang :)

    ReplyDelete